Kumpulan Aneka Resep Masakan Praktis Indonesia

Resep Tumis Brokoli Wortel Udang Sederhana

Resep Tumis Brokoli Wortel Udang - Masakan tumis brokoli ini adalah salah satu masakan praktis nan mudah asli Indonesia. Ya, dikesempatan kali ini kita akan mengulas tumis brokoli ini, rasanya yang sangat lezat itu sangat disarankan untuk menjadi menu sarapan pagi atau makan siang. Bahan-bahan yang dipakai juga tidak hanya brokoli saja, melainkan ada udang dan wortel. Dengan bahan utama brokoli, udang, dan wortel tentunya masakan tumis brokolini mengandung banyak sekali gizi dan vitamin yang sangat bagus untuk tubuh kita. Dan tidak kalah bagus juga, jika anda menyajikan makanan ini untuk anak-anak yang masih kecil, karena gizinya bagus juga untuk pertumbuhan anak.

Brokoli ini memang memiliki rasa yang enak dan banyak gizi, namun jika anda memasaknya terlalu matang gizinya akan berkurang dan teksturnya juga akan lembek. Jadi sobat harus memasaknya sebentar saja untuk menghindari itu. Untuk membuat Resep Tumis Brokoli ini tidak dibutuhkan waktu yang banyak, mengingat semua bahan-bahan yang ada di resep ini semua tergolong cepat matang/masak, jadi anda tidak perlu terburu-buru dalam memasaknya.

Resep Tumis Brokoli

Resep Tumis Brokoli

Sebenarnya bisa saja kita menambahkan bahan lain yang pas dan enak jika dicampurkan dalam resep ini, seperti contohnya daging sapi, sosis, atau bakso sapi. Namun, pada resep ini kami tidak menambahkan itu, karena kebetulan sedang tidak ada stoknya. Baik, dari pada kita terlalu lama membahas tumis brokolini, lebih baik kalian simak saja dengan baik, teliti, dan benar mengenai resep dan cara membuatnya brikut ini.

Bahan:
  • 500 gram brokol hijau
  • 150 gram udang, kupas kulit dan kepalanya
  • 2 buah wortel, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 2 butir bawang merah
  • 2 sendok makan saos tiram
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh penyedap rasa
  • 1 sendok makan tepung maizena, larutkan dalam sedikit air
  • Secukupnya air untuk kuah
  • Secukupnya minyak untuk menumis
Cara Membuat Tumis Brokoli:
  1. Potong-potong brokoli terlebih dahulu, kemudian cuci hingga bersih, lalu rendam didalam air panas.
  2. Tumis bawang putih dan bawang merah, aduk-aduk hingga harum, kemudian masukan udang dan wortel, aduk-aduk merata.
  3. Masukan saos tiram, garam, gula pasir, dan sedikit penyedap rasa, aduk merata. Tambahkan larutan tepung maizena, aduk-aduk cepat.
  4. Tambahkan air secukupnya untuk kuah, aduk-aguk lagi.
  5. Masak hingga wortel dan udang empuk dan matang, kemudian masukan brokoli, masak secukupnya, angkat.
  6. Sajikan Tumis Brokoli ini ketika sudah hangat.

Akhirnya selesai sudah kita dalam memasak tumis brokoli wortel udang yang sederhana dan enak ini. Dengan kuah yang gurih dan lezat pastinya akan semakin lengkap jika kita menyantapnya dengan nasi putih, tapi anda juga bisa langsung menyantapnya saja ketika sudah hangat. Baik, mungkin segitu saja ulasan kami mengenai tumis brokoli ini, jika menurut anda bermanfaat, silahkan bagikan keseluruh teman anda. Dan jangan lupa juga untuk mencoba resep sayur kami lainnya, kami sarankan anda untuk mencoba Resep Gulai Nangka Muda Padang dan Resep Tumis Toge Tahu Praktis ini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related Posts :