Kumpulan Aneka Resep Masakan Praktis Indonesia

Resep Getuk Goreng Sokaraja Asli Manis Enak

Resep Getuk Goreng Sokaraja - Getuk goreng adalah makanan atau jajanan khas Sokaraja, Banyumas. Getuk goreng ini sendiri sering dijadikan menjadi makanan oleh-oleh untuk setiap orang yang sedang berwisata atau berkunjung ke sokaraja. Rasanya yang manis dan sedikit gurih itu membuat banyak orang menjadi menyukainya mulai dari anak-anak hingga orang-orang dewasa. Getuk goreng ini sendiri sudah sangat terkenal, karena hampir disetiap daerah di Jawa Tengah pasti menjual makanan ini untuk dijadikan buah tangan.

Resep Getuk Goreng ini kami dapatkan dari salah satu teman yang memang suka memasak, dan tentunya sudah kami coba sebelumnya dan hasilnya sangatlah enak, tidak jauh berbeda dengan yang sering kita makan. Tentunya dengan kita membuat getuk goreng ini sendiri dirumah, selain menghemat ongkos untuk membelinya, kita juga bisa menentukan sendiri jumlah yang ingin kita sajikan dan yang lebih penting kehigenisan dari getuk goreng ini pasti terjamin.

Resep Getuk Goreng

Resep Getuk Goreng

Getuk Goreng ini sendiri berbahan utama yaitu singkong, kemudian dicampurkan dengan gula merah atau gula jawa yang manis. Namun, seiring berjalannya waktu, banyak sekali variasi dari getuk goreng ini, seperti ditambahkannya coklat manis ataupun keju. Untuk membuat getuk goreng ini tergolong cukup mudah dan tidak memakan waktu. Jadi, untuk anda yang ingin mencoba membuatnya dirumah bisa dengan santai ketika membuatnya. Baik, dari pada terlalu panjang kita membahas getuk goreng ini, lebih baik anda langsung simak saja resepnya dibawah ini.

Bahan:
  • 1 kilogram singkong
  • 300 gram gula merah
  • 1/2 sendok teh garam
  • 100 gram tepung beras
  • Air secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Getuk Goreng:
  1. Langkah pertama adalah, kupas terlebih dahulu singkong dari kulitnya, cuci hingga bersih, kemudian kukus hingga matang dan empuk, angkat.
  2. Didihkan gula merah dengan 4 sendok makan air diatas api sedang hingga mencair, angkat.
  3. Haluskan singkong dengan cara ditumbuk, kemudian campurkan singkong halus dengan air gula merah, aduk merata. Masukan adonan kedalam loyang, padatkan, biarkan hingga dingin.
  4. Campurkan tepung beras bersama dengan garam dan air secukupnya, aduk-aduk hingga dirasa cukup kental.
  5. Angkat adonan dalam loyang, potong-potong sesuai selera, lalu celupkan kedalam adonan tepung hingga merata.
  6. Goreng adonan getuk didalam minyak panas hingga matang, angkat, tiriskan.
  7. Sajikan getuk goreng dalam piring saji selagi hangat.

Selesai sudah kita membuat Getuk Goreng ini. Rasa manis dari getuk yang sangat alami ini paling enak jika disajikan bersama dengan minuman manis hangat. Menikmatinya bersama keluarga tercinta dirumah tentu akan membuat getuk goreng ini menjadi semakin enak. Cobain juga masakan olahan singkong lainnya dari kami yang tidak kalah enaknya, yaitu Resep Getuk Lindri Singkong satu ini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related Posts :